tulisan berjalan

Rabu, 17 September 2014

PENGERTIAN METODE ILMIAH

BAB I
PENDAHULUAN

    Manusia sebagai makhluk hidup memiliki rasa ingin tahu. Rasa ingin tahu manusia bersifat khas, yaitu selalu berkembang. Hal inilah yang mendasari dan membedakan manusia dengan makhluk hidup lainnya, misalnya hewan. Dari rasa ingin tahu itu manusia dapat memperoleh pengetahuan. Pengetahuan itu bersifat non ilmiah dan ilmiah. Pengetahuan yang bersifat nonilmiah dikenal dengan pengetahuan saja. Pengetahuan ini dapat ditemukan secara sengaja (melalui intuisi dan coba-coba) ataupun secara tidak sengaja. Pengetahuan yang ditemukan secara tidak sengaja misalnya penemuan jamur Penicillium penghasil antibiotic penisilin oleh Alexander Fleming. Jamur ini ditemukan saat fleming mempelajari bakteri Staphylococcus.
    Sementara itu, pengetahuan yang diperoleh secara ilmiah disebut ilmu. Syarat pengetahuan bisa dikatakan sebagai ilmu jika penemuannya menggunakan metode ilmiah. Melalui metode ilmiah ini menyebabkan ilmu bersifat logis (dapat dinalar), metodis(menggunakan metode ilmiah), sistematis (dilaksanakan menurut pola tertentu dari yang paling sederhana sampai kompleks sehingga tercapai tujuan yang efektif dan efisien), dan berlaku umum (jika diuji kembali oleh orang lain, hasilnya tetap sama).
    Inti metode ilmiah adalah mampu berpikir logis, analitis (menggunakan analisis), dan empiris (sesuai kenyataan). Oleh karena itu, kebenaran ilmu itu khas, berbeda dengan kebenaran-kebenaran yang lain, yang bersifat logis dan empiris. Adanya sifat empiris inilah yang menyebabkan kebenaran bersifat objektif, artinya kebenaran melekat pada objek (siapapun yang memandang objek iti pasti sama). Apabila hanya benar secara logis saja atau empiris saja, belum dapat dikatakan benar secara ilmiah tetapi baru mencapai kebenaran sementara.


BAB II
PEMBAHASAN

A.  Pengertian Metode Ilmiah
    Metode ilmiah adalah suatui carea yang dilakukan secara sistematis dan objektif untuk memecahkan suatu persolan atau untuk menguji suatu hipotesisdengan berpikir logis (dapat dinalar), analitis (menggunakan analisis), dan empiris (sesuai kenyataan).
    Dalam melakukan kerja ilmiah, ada empat hal pokok yang perlu diketahui dan dilakukan. Empat hal tersebut sebagai berikut :
1.    Merencanakan penelitian ilmiah
2.    Melaksanakan penelitian ilmiah
3.    Mengkomunikasikan hasil penelitian ilmiah
4.    Bersikap ilmiah dalam setiap tahap kegiatan ilmiah yang dilakukan

B.  Struktur Metode Ilmiah
    Suatu mpenelitian akan berhasil dengan baik apabila dilakukan sesuai dengan struktur metode ilmiah. Struktur metode ilmiah memiliki beberapa langkah yang terdiri atas perumusan masalah, pembuatan kerangaka berpikir, penarikan hipotesis, pengujian hipotesis, dan penarikan kesimpulan. Berikut ini penjelasan masing-masing langkah metode ilmiah :
1.    Perumusan masalah
Menurut Ritchie Colder, proses  kegiatan ilmiah dimulai saat manusia tertarik terhadap sesuatu. Ketertarikan ini karena manusia manusia mempunyai sifat perhatian. Pada saat manusia tertarik terhadap sesuatu, seiring dalam pikirannya timbul berbagai pertanyaan. Pertanyaan-pertanyaan itu menurut John Dewy dinamakan sebagai suatu masalah. Proses menemukan masalah ini dikenal sebagai perumusan masalah. Jadi, perumusan masalah merupakan langkah untuk mengetahui masalah yang akan dipecahkan sehingga masalah tersebut menjadi jelas batasan, kedudukan, dan alternatifcara untuk memecahkan masalah tersebut. Perumusan masalah juga berarti pertanyaan mengenai sustu objek serta dapat diketahui factor-faktor yang berhubungan dengan objek tersebut.


2.    Penyusunan kerangka berpikir/dasar teori/landasan teori
Penyusunan keranka berpikir merupakan argumentasi yang menjelaskan hubungan antara berbagai factor yang berkaitan dengan objek dan dapat menjawab permasalahan. Kerangka berpikir disusun secara rasiponal berdasarkan penemuan-penemuan ilmiah yang telah teruji kebenarannya. Penyusunan kerangka berpikir menggunakan pola berpikir logis, analitis, dan sintesis atas keterangan-keterangan yang diperoleh dari berbagai sumber informasi.
Keterangan-keterangan dalam menyusun suatu kerangka berpikir dapat diperoleh dari buku-buku laporan hasil penelitian orang lain, wawancara dengan pakar, atau melalui pengamatan langsung (observasi) dilingkungan. Keterangan-keterangan tersebut akan menghasilkan suatu kerangka berpikir. Kerangka berpikir ini berguna sebagai dasar menarik hipotesis.

3.    Penarikan hipotesis
Hipotesis merupakan dugaan atau jawaban sementara terhadap permasalahan atau pertanyaan yang diajukan berdasarkan kesimpulan kerangka berpikir. Dikatakan sebagai jawaban sermentara sebab hipotesis ini baru mengandung kebenaran yang bersifat logis dan teoritis. Namun kebenarannya belum bersifat empiris, karena belum terbukti melalui eksperimen. Padahal telah disepakati bahwa kebenaran ilmu harus mengandung kebenaran yang bersifat logis dan empiris. Penyusunan hipotesis dapat berdasarkan hasil penelitian sebelumnya yang pernah dilakukan orang lain. Dalam penelitian, setiap orang berhak menyusun hipotesis tidak hanya terbatas oleh sekelompok orang saja.

4.    Pengujian hipotesis
Pengujian hipotesis dilakukan dengan menganalisis data. Data dapat diperoleh melalui berbagai cara, salah satunya melalui percobaan atau eksperimen. Percobaan yang dilakukan akan menghasilkan data berupa angka untuk memudahkan penarikan kesimpulan.
Pengujian hipotesis juga berarti mengumpulkan bukti-bukti atau fakta-fakta yang relevan dengan hipotesis yang diajukan untuk memperlihatkan apakah terdapat fakta-fakta yang mendukung hipotesis.


5.    Penarikan kesimpulan
Penarikan kesimpulan merupakan penilaian apakah sebuah hipotesis yang diajukan itu ditolak atau diterima. Jika dalam proses pengujian terdapat bukti yang cukup untuk mendukung hipotesis maka hipotesis itu diterima. Sebaliknya, jika dalam proses pengujian tidak terdapat bukti yang cukup mendukung hipotesis maka hipotesis itu ditolak.
Hipotesis yang diterima dianggap sebagai bagian dari pengetahuan ilmiah sebab telah memenuhi persyaratan keilmuan. Syarat keilmuan yakni mempunyai kerangka penjelasan yang konsisten dengan pengetahuan ilmiah sebelumnya serta telah teruji kebenarannya. Teruji kebenarannya berarti tidak ditemukan bukti yang bertentangan.

C.  Penulisan Laporan Ilmiah
    Penulisan laporan ilmiah mutlak dilakukan oleh seorang peneliti agar penelitiannya dapat diketahui dan dapat bermanfaat bagi orang lain. Penulisan laporan ilmiah harus mengikuti aturan-aturan penulisan karya ilmiah.. Selain itu, penulisan laporan ilmiah juga harus memperhatikan hal-hal berikut.
1.    Mengetahui kepada siapa laporan itu diajukan.
2.    Menyadari bahwa pembaca laporan tidak mengikuti kegiatan proses penelitian sehingga langkah demi langkah harus dikemukakan secara jelas.
3.    Menyadari bahwa latar belakang pengetahuan, pengalaman, dan peminat pembaca laporan tidak sama. Oleh karena itu, laporan harus dikemukakan dengan jelas mengenai letak dan kedudukan hasil penelitiannya dalam konteks pengetahuan secara umum.
4.    Laporan yang ditulis harus jelas dan meyakinkan.

Adapun urutan penulisan laporan ilmiah tersebut, yaitu :
1.    Bagian Pengantar
Pada bagian ini penulis menjelaskan kepada pembaca mengenai sistematika tulisan agar mudah mengikuti dan mengetahui garis besar isi laporan, serta mudah menemukan halaman penelitian yang dianggap menarik.
2.    Bagian Isi Pokok

Bab Pendahuluan
Pada bab in, penulis bercerita tentang permasalahan, alas an memilih permasalahan tersebut, seberapa penting permasalahan itu, dan manfaat penelitiannya terhadap kemajuan ilmu dan pembangunan.

Bab Tinjauan Pustaka
Bab ini memberi gambaran kepada pembaca mengenai hal-hal yang telah dirintis dan disusun peneliti sebelumnya. Hal ini dapoat menunjukkan pentingnya suatu permasalahan dan memberi gambaran mengenai masalah tersebut, menunjukkan alur pikiran dan memberi gambaran penelitian selanjutnya, serta mengungkapkan hipotesis terhadap permasalahan yang ada.


Bab Bahan dan Metode Penelitian
Bab ini menjelaskan tentang alat dan bahan yang digunakan, cara kerja penelitian, teknik pengambilan sample, dan rancangan penelitian. Juga dijelaskan mengenai teknik yang dipakai untuk menganalisis data.

Bab Hasil Penelitian dan Pembahasan
Bab ini memuat hasil penelitian yang dapat disajikan dalam bentuk tabel, grafik, diagram, dan lainnya. Hasil penelitian tersebut harus diberi pembahasan mengenai, factor-faktor yang mempengaruhi, dan membandingkan dengan teori yang ada ataupun dengan hasil penelitian orang lain. Bab ini merupakan inti laporan penelitian sehingga harus dikemukakan secara jelas dan rinci.

Bab Kesimpulan dan Saran
Bab ini harus dapat menjawab permasalahan yang ada dan membuktikan kebenaran hipotesis yang diajukan. Jumlah kesimpulan harus sama dengan jumlah permasalahan dan hipotesis yang dibuat. Kesimpulan penelitian harus dibuat jelas, singkat, dan padat.
Pada bab ini, penulis laporan ilmiah harus memberikan saran kepada pembaca agar dapat memperluas penelitiannya untuk kemajuan ilmu pengetahuan dan pembangunan.

Bab Daftar Pustaka
Pada bagian ini perlu ditulis berbagai pustaka yang digunakan saat penulisan laporan ilmiah.

D.  Bahasa Penulisan Ilmiah 
Bahasa penulisan ilmiah harus diperhatikan saat menyusun laporan ilmiah. Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat menulis laporan ilmiah yaitu penggunaan kata ilmiah dan kata asing. Kedua kata tersebut harus ditulis atau dicetak berbeda dengan kata lainnya, misalnya diberi garis bawah, cetak miring, atau cetak tebal. Selain itu, kalimat yang dipakai dalam tulisan sebaiknya lugas (singkat, padat, dan jelas), meyakinkan, dan bermakna denotasi (sebenarnya). Makna denotasi dalam laporan ilmiah harus dapat dicapai sebab laporan ilmiah menggunakan bahasa ilmiah (bahasa istilah).

BAB III
KESIMPULAN

Dalam metode ilmiah seluruh langkah-langkah di atas harus dilakukan agar suatu penelitian dapat disebut ilmiah. Langkah-langkah tersebut harus dilakukan secara urut dan benar, karena langkah yang satu merupakan dasar bagi langkah berikutnya. Langkah-langkah yang telah disebutkan di atas harus digunakan sebagai landasan utama dalam penelitian. Walau terkadang terjadi berbagai variasi yang berkembang sesuai dengan bidang dan permasalahan yang diteliti.

Daftar Pustaka

Sembiring, L. dan Sudjino. 2006 . Biologi Kelas X Semester 1 Untuk SMA dan MA . Klaten : Intan Pariwara




























































































Tidak ada komentar:

Posting Komentar